TALIABU, MALUT – Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab) menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda), di Kantor Desa Kilong, Kecamatan Taliabu Barat Maluku Utara, Sabtu (29/5/2021).
Rapimda tersebut mengusung tema “Mengembalikan Peran Pemuda Dalam Bingkai Hemungsia Sia Dufu” dan dibuka secara resmi oleh Staff Ahli Bidang Pengembangan SDM Aparatur Pulau Taliabu, Drs. M. Syukur Boeroe dalam sambutannya menyebutkan, Rapimda dilaksanakan pra Musda. Karena tidak bisa dilaksankan Musda tanpa terlebih dahulu digelar Rapimda. Dasarnya, terkait kepersertaan, sedangkan jadwal sifatnya usulan, dan koordinasi DPD KNPI Pultab, yang terakhir materi musda terkait SC.
“Kita bahas terkait kepesertaan, agar tidak menjadi masalah saat Musda nantinya. Karena itu terkait peserta Musda harus ditetapkan dalam keputusan Rapimda,” jelasnya.
Apapun kondisinya, sebutnya, KNPI harus berperan aktif dengan pemerintah daerah mendukung pembangunan daerah.
“Kami harapkan dengan hadirnya KNPI Pulau Taliabu dapat bersinergi dengan pemerintah daerah agar bisa menyelesaikan berbagai personal khususnya personal pembangunan di Pulau Taliabu dimasa yang akan datang,” harapnya.
Ketua Karteker KNPI Pultab, Amin Ata Sahafi menjelaskan, Rapimda setingkat dibawa Musda KNPI. Untuk itu dirinya mengajak agar bersama-sama mewujudkan rasa aman, lancar sesuai dengan harapan bersama sebagai pemuda.
“Mari bermusyawarah dan bermufakat demi mewujudkan pemuda yang berintegritas, inovatif, kreatif, solusi dan mandiri. kita kuat karna kita bersatu, dan kita bersama pasti kita maju pemuda Taliabu,” ajaknya.
Untuk itu, lanjut Ata, pemuda Taliabu nantinya tidak hanya sebagai Mitra kritik terhadap pemerintahan Daerah Taliabu, akan tetapi kedepannya menjadi mitra strategis untuk pemerintah daerah. Artinya, tidak hanya mengkritisi kebijakan kebijakan yang dianggap keliru akan tetapi mampu memberikan solusi dari setiap persoalan yang ada kepada pemerintah daerah.
“Pemuda Taliabu harus menjadi generasi Milenial bukan generasi Kolonial. Sehingga apa yang menjadi persoalan yang pernah terjadi di negeri ini ada solusi untuk menyelesaikannya dengan ide dan gagasan pemuda,” tukasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Rapimda, Ambona Muhammad mengatakan, Rapimda KNPI Pultab diikuti Ketua atau perwakilan PK dari 8 Kecamatan dan lebih kurang 4 OKP.
“Kita berharap Rapimda hingga musyawarah nanti berjalan aman, adem dan mencapai tujuan. Semoga tak terjadi hal-hal yang tidak diharapkan,” katanya. (MT)