Kasus Dugaan Unlawful Killing Laskar FPI Mulai Diselidiki

JAKARTA – Polri mengatakan proses penyelidikan terhadap tiga anggota Polda Metro Jaya yang dilaporkan terkait dugaan unlawful killing terhadap empat anggota laskar FPI sudah dimulai. Untuk mempermudah proses penyelidikan, mereka dibebastugaskan dari jabatannya.

“Sementara karena untuk mempermudah proses penyidikan selanjutnya tentunya (tiga anggota Polda Metro Jaya) dibebastugaskan,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Rusdi Hartono, di Mabes Polri, Rabu (10/3/2021).

BACA JUGA:  Komplotan Jambret di Bekasi Diringkus Polisi

Brigjen Rusdi belum bisa menyebut identitas tiga personel yang dibebastugaskan itu. Dia hanya menyebut ketiganya bertugas di Polda Metro Jaya. “(Kesatuan) Polda Metro Jaya aja bertugasnya,” ucapnya.

Brigjen Rusdi mengatakan ketiga anggota Polri itu masih berstatus terlapor. Dia menjamin penyidikan dilakukan secara profesional.

BACA JUGA:  Polisi Tangkap Residivis Pembuat Rekening Koran Palsu, Selembar Dijual Rp 350 Ribu

“Sekarang proses penyidikan dulu, dalam proses penyidikan nanti akan ditentukan siapa tersangkanya. Dari proses penyidikan ini akan diketahui betul-betul secara terang benderang telah terjadi tindak pidana dan tentunya ada proses penentuan tersangka,” tutur Rusdi. (Dy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *