Daerah  

Siap siap, DPMD Pultab Bakal Monev di 71 Desa

TALIABU, MALUT – Tingginya Anggaran Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) yang akan terus dikelolah oleh setiap desa saat ini. Dengan demikian perlu untuk dikontrol sebagai pembinaan sebelum terjadi kesalahan dalam pelaporan keuangan.

Mengantisipasi hal itu, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab) melalui Kadis PMD Agumaswati Toib Koten, SE.MM, dalam waktu dekat ini akan melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) di 71 desa.

BACA JUGA:  Personel Polres Bulukumba Sisihkan Gaji Bantu Pembangunan Masjid

“Sementara ini masih penyusunan jadwal untuk melakukan Monev di setiap desa yang ada di Pulau Taliabu,” tutur ibu Kadis DPMD kepada KilasIndonesia.id

Pada Monev tersebut DPMD akan melibatkan berbagai unsur pemerintahan Kabupaten Pultab. Sebab kata Kadis, dengan adanya Monev itu untuk memastikan semua pekerjaan di setiap desa sesuai dengan laporan atau tidak.

BACA JUGA:  Satgas Yonif 642/Kapuas Amankan Kayu Hasil Illegal Logging di Wilayah Perbatasan

“DPMD akan turun bersama-sama dengan inspektorat dan bagian tata pemerintahan untuk memastikan pekerjaan desa, apakah sudah sesuai dengan laporan yang di masukan Kades atau tidak,”  jelasnya.

Untuk itu, Agumaswati berharap agar Kades beserta aparat desa lainnya dapat memahami sistem dan prosedur penggunaan maupun pelaporan keuangan desa baik penggunaan DD maupun ADD.

BACA JUGA:  Jelang Purna Tugas, Satgas TNI 413 Kostrad Jalin Silaturahmi ke Kampung Nafri

“Dengan di lakukan Monev kami berharap untuk semua desa yang ada di Pultab dapat memahami tentang laporan keuangan desa dengan baik,” harapnya. (Mursid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *